Pemkab Sidoarjo Bekerjasama dengan Unesa Laksanakan Seleksi Perangkat Desa

Unesa.ac.id,
Surabaya - Untuk meningkatkan kemampuan para perangkat desa, Pemkab
Sidoarjo bekerja sama dengan Unesa menyelenggarakan seleksi perangkat desa
berbasis Computer Asisted Test (CAT). Seleksi diikuti oleh 58 peserta dari
Kecamatan Tanggulangin dan Kecamatan Sedati diantaranya Desa Banjarpanji, Desa
Ngaban, Desa Kedensari, dan Desa Sedati Agung, Desa Buncitan, dan Desa
Banjarkemuning Minggu, (2/12).
Pelaksanaan tes diselenggarakan
di Gedung G9 Fakultas Ekonomi, Kampus Ketintang Surabaya. Computer Asisted Test
(CAT) dilakukan dengan beberapa tes yakni Tes Wawasan Kebangsaaan (TKW), Tes
Intelegensi Umum (TIU), Tes Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Kemampuan Bidang
(TKB). Sedangkan, jumlah soal TES CAT ini sebanyak 100 butir soal dengan durasi
waktu 100 menit.
Menurut Bambang selaku
ketua pelaksana tes menuturkan era sekarang ini memang sudah mengarah ke
perangkat komputer. Dulu, seleksi perangkat desa masih dipilih langsung oleh
Kepala Desanya. Namun, sekarang seleksi perangkat desa bisa diikuti oleh umum.
Semuanya, yang mau mendaftar dapat mengikuti seleksi perangkat desa tersebut. “Seleksi
berbasis CAT dapat memudahkan suatu desa untuk menyeleksi perangkatnya dengan
cepat dan efisien,” ujar Bambang.
Hadir dalam kegiatan
tersebut Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama Drs. Sujarwanto, M.Pd.,
Kabag Kerja Sama dan Humas Unesa, Camat Sedati Ridho Prasetyo, S. STP., M.AP.,
Camat Didik Widoyoko, S.Sos., M. MT. (tni/why)
Share It On: